, ,

LAZIS YBW UII Resmikan MIMAGA Mart

Ketua Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodaqah Yayasan Badan Wakaf Universitas Islam Indonesia (LAZIS YBW UII), Yuli Andriansyah, SE., M.S.I meresmikan MIMAGA Mart pada Sabtu (27/4), berlokasi di MI Ma’arif Garongan, Dusun VI Garongan, Panjatan, Kulon Progo. Dalam sambutannya, Yuli Andriansyah menyampaikan LAZIS YBW UII akan terus berkomitmen memajukan dunia pendidikan Islam salah satunya melalui program Galang Madrasah. “Saat ini kami mempunyai 6 Madrasah Ibtidaiyah peserta program Galang Madrasah dan 5 diantaranya berasal dari Kabupaten Kulon Progo. Semoga dengan adanya program ini dapat membantu Madrasah Ibtidaiyah semakin maju dan berkembang”, paparnya.

MI Ma’arif Garongan merupakan salah satu peserta Program Galang Madrasah LAZIS YBW UII yang  menerima bantuan dana pengembangan madrasah sebesar Rp 15.000.000,- dan bantuan dana pembentukan Badan Usaha Milik Madrasah (BUMM) sebesar Rp 10.000.000,- yang diwujudkan untuk pendirian koperasi sekolah MIMAGA Mart. Kepala Madrasah MI Ma’arif Garongan, Pertiwi Endah Pamungkas, SE., S.Pd menyampaikan terima kasih kepada LAZIS YBW UII karena dapat bergabung menjadi peserta Program Galang Madrasah. “MIMAGA Mart mempunyai slogan ‘Bela Beli MIMAGA Mart’ yang artinya semua kebutuhan warga madrasah dapat diperoleh dari MIMAGA Mart. Kami menyediakan ATK, peralatan sekolah, sembako dan makanan minuman ringan. Hasil dari MIMAGA Mart akan kami gunakan untuk menambah modal MIMAGA Mart dan membantu menopang operasional madrasah terutama untuk kesejahteraan guru GTT dan GTY”, tuturnya. Pertiwi Endah Pamungkas juga berharap dapat terus menjalin kerjasama dengan LAZIS YBW UII melalui program-program lain yang bermanfaat khususnya untuk MI Ma’arif Garongan.

Peresmian MIMAGA Mart dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Harlah MI Ma’arif Garongan ke-59. Dalam peresmian ini turut hadir Ketua LP Ma’arif Kabupaten Kulon Progo sekaligus staff ahli Bupati Kulon Progo Arif Sudarmanto, SH, perwakilan Kemenag Kabupaten Kulon Progo Iwan Susilo, SH, Kepala Desa Garongan Imam Suhadi, dan warga masyarakat Dusun VI Garongan. Dalam kegiatan ini juga dilakasanakan pengajian menyongsong bulan suci Ramadhan yang disampaikan KH Dalhal Nuri dari Purworejo. Dalam tausyiahnya Dalhal Nuri menyampaikan pentingnya pendidikan agama di madrasah melalui program-program berkarakter. Dalam kegiatan ini juga ditampilkan pentas seni dari siswa siswi MI Ma’arif Garongan berupa penampilan hadroh, tahfidz Qur’an serta pentas gerak dan lagu islami.

Ketua Lazis YBW UII Yuli Andriansyah, SE., M.S.I meresmikan MIMAGA Mart pada Sabtu 27 April 2019 M/22 Sya’ban 1440 H. berlokasi di MI Ma’arif Garongan, Dusun VI Garongan, Panjatan, Kulon Progo

Ketua Lazis YBW UII Yuli Andriansyah, SE., M.S.I meresmikan MIMAGA Mart pada Sabtu 27 April 2019 M/22 Sya’ban 1440 H. berlokasi di MI Ma’arif Garongan, Dusun VI Garongan, Panjatan, Kulon Progo

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *