“Qurban Adventure 2024” Gebyar Idul Adha YBW UII dan Lazis Unisia

Program Qurban Adventure yang diadakan pada Selasa, 18 Juni 2024/11 Zulhijah 1445, di Masjid Al Ikhlas, Masjid Al Isra, dan Masjid Nurul Huda, Kalurahan Kebonharjo, Samigaluh, Kulon Progo berlangsung dengan sukses dan lancar. Acara ini diselenggarakan bersamaan dengan Bakti Sosial LAZIS UNISIA dan YBW UII Peduli, yang bertujuan untuk memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar.
Acara ini dihadiri oleh Ketua Pemberdayaan Masyarakat, Drs. Aden Wijdan Syarif Zaidan, M.Si., yang turut memberikan sambutan. Dalam sambutannya, Drs. Aden Wijdan Syarif Zaidan menekankan pentingnya kebersamaan dan kepedulian sosial dalam masyarakat.
Adapun agenda kegiatan Qurban Adventure 2024 meliputi Penyembelihan Hewan Qurban, dilakukan penyembelihan 12 ekor kambing dan 3 ekor sapi sebagai bagian dari ibadah qurban dan berbagi kepada masyarakat.
Selain itu juga ada Pendistribusian Paket Sembakosebanyak 60 paket sembako senilai Rp 12.000.000,- didistribusikan kepada dhuafa, khususnya jama’ah Masjid Al Ikhlas dan Bantuan Sarana dan Prasarana (Sarpras) dengan bantuan senilai Rp 10.000.000,- diserahkan untuk kebutuhan sarana dan prasarana di Masjid Al Ikhlas dan Masjid Al Mustaqim.

Kegiatan ditutup dengan pengajian yang dihadiri oleh jama’ah masjid dan warga sekitar, yang dipimpin oleh Rujito, S.Pd.I., M.Pd, Kepala MIM Kenteng Kulon Progo. Pengajian ini memberikan pengetahuan mengenai hikmah Idul Adha dan qurban.
Kesuksesan Program Qurban Adventure 2024 ini menunjukkan komitmen YBW UII untuk bisa bermanfaat kepada masyarakat, serta lebih khusus memperkuat nilai-nilai kebersamaan di Kalurahan Kebonharjo. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat di masa yang akan datang. (Andri/Humas)