, ,

Rapat Koordinasi Kerja Universitas Islam Indonesia 2023

Sesi Arahan Ketua Umum PYBW UII – Dr. Suparman Marzuki, S.H., M.Si /Dok.Humas

Universitas Islam Indonesia menggelar Rapat Koordinasi Kerja pada Selasa, 19 September 2023 M/4 Rabiulawal 1445 H. Yogyakarta Marriot Hotel menjadi saksi dari momen rapat ini, Ketua Umum Pengurus Yayasan Badan Wakaf Universitas Islam Indonesia, Dr. Suparman Marzuki, S.H., M.Si., turut hadir untuk memberikan pengarahan dalam Rapat Koordinasi Kerja Universitas Islam Indonesia (UII).

Rapat Koordinasi Kerja yang dihadiri oleh Pimpinan Yayasan, Universitas, Fakultas, dan Dosen ini bertujuan untuk mengevaluasi prestasi, merumuskan strategi, dan merencanakan langkah-langkah ke depan untuk menjaga dan meningkatkan kualitas pendidikan di UII.

Acara dibuka dengan sambutan Rektor UII, Prof. Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D. “Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini, Dengan terselenggaranya rapat koordinasi kerja ini dapat menjadikan ruang diskusi yang sehat agar menjadikan perkembangan UII ke arah yang lebih baik.,” ujarnya.

Dalam pemaparannya, Dr. Suparman Marzuki, S.H., M.Si., membahas sejumlah isu penting yang berkaitan dengan Universitas. Beliau menggaris bawahi perlunya pengembangan infrastruktur pendidikan yang modern, peningkatan kualitas dosen dan penelitian, serta pentingnya kolaborasi dan sinergi khususnya antara Universitas dengan Unit di Yayasan.

“Pendidikan mampu melahirkan calon pemimpin bangsa dan Pengembangan Masyarakat menjadi rahmatan lil alamin, Unit Bisnis akan menjadi supporting bagi kegiatan core business kita yaitu Pendidikan dan pengembangan masyakarat,” kata Dr. Suparman Marzuki.

Lebih lanjut, Beliau memberikan pesan, “Harapan kita kedepan, ada daya dukung optimal dari Universitas dengan mengusung konsep “Research University” yang akan selalu kami dukung tentunya oleh Yayasan. Mari kita wujudkan tata kelola organisasi yang baik yaitu transparansi dan akuntabillitas,” pesannya.

Pada akhir pengarahannya, Dr. Suparman Marzuki memberikan motivasi kepada seluruh peserta rapat untuk terus berjuang dalam menghadapi berbagai tantangan di dunia pendidikan. “Tidak ada pencapaian besar tanpa usaha keras dan semangat juang. Mari kita bersama-sama bekerja keras untuk menjadikan UII sebagai salah satu Universitas terbaik di Indonesia,” tutupnya.

Rapat Koordinasi Kerja ini menjadi momentum penting bagi UII untuk merumuskan strategi-strategi baru yang akan memajukan Universitas ke arah yang lebih baik. Para peserta rapat diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan berbagi ide tentang bagaimana cara meningkatkan mutu pendidikan dan penelitian di UII.

Dengan semangat dan arahan yang diberikan oleh Dr. Suparman Marzuki, S.H., M.Si., diharapkan UII akan terus berkembang dan memberikan kontribusi yang lebih besar kepada masyarakat dan bangsa. (Andri/Humas)