Kelompok Bermain BW UII

Pendidikan anak usia dini mempunyai peran yang strategis dalam menyiapkan generasi yang akan datang, mengingat usia dini merupakan masa keemasan (golden age) sekaligus masa peka dalam tahap perkembangan seseorang. Menurut hasil penelitian di bidang neurology (Osborn, White dan Bloom), pada usia 4 tahun pertama separuh kapasitas kecerdasan manusia terbentuk. Artinya kalau pada usia tersebut otak anak tidak mendapat rangsangan yang maksimal, maka potensi otak anak tidak akan berkembang secara optimal. Secara keseluruhan sampai usia 8 tahun 80% kapasitas kecerdasan manusia sudah terbentuk, sehingga kapasitas kecerdasan anak hanya bertambah 30% setelah usia 4 tahun hingga mencapai usia 8 tahun. Selanjutnya kapasitas kecerdasan anak tersebut akan mencapai 100% setelah berusia sekitar 18 tahun. Menyadari akan pentingnya pendidikan bagi anak usia dini, Yayasan BadanWakaf UII sebagai yayasan yang bergerak dalam bidang sosial kemasyarakat di Kabupaten Sleman merasa terpanggil untuk berpartisipasi dalam memberikan pelayanan pendidikan anak usia dini khususnya di Kecamatan Ngaglik Kabupaten Sleman. Pada tahun 2005, TK Sultan Agung mulai merintis berdirinya Kelompok Bermain Badan Wakaf UII guna memberikan layanan pendidikan anak usia 2-4 tahun yang berada di daerah Ngaglik Sleman. Kelompok Bermain Badan Wakaf UII mulai beroperasional pada tanggal 18 Juli 2005 dibawah manajemen TK Sultan Agung Yayasan Badan Wakaf UII.

Selama kurun waktu hampir 5 tahun di bawah binaan TK Sultan Agung. Pada tahun 2010, Kelompok Bermain Badan Wakaf UII mulai berdiri sendiri. Hal ini dibuktikan dengan dikeluarkannya SK dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Sleman No. 130/Kpts/X/2010 tentang Ijin Operasional Lembaga.

Mulai tahun 2010, Kelompok Bermain Badan Wakaf UII dukungan dari Yayasan Badan Wakaf UII, pemerintah dan masyarakat. Hal tersebut dengan adanya kepercayaan dari pemerintah untuk mengelola dana rintisan Kelompok Bermain. Prestasi lain yang dicapai oleh Kelompok Bermain badan Wakaf UII adalah menjadi PAUD Model Basis Budaya pada tahun 2015

Sampai dengan Tahun Aajaran 2019/2020, KB Badan Wakaf UII diampu oleh 6 orang pendidik dengan jumlah peserta didik sebanyak 40 orang.